Sep 12, 2017

Sparepart Motor Berikut Ini Wajib Diganti Secara Berkala

Memiliki motor bisa sebagai penolong dalam hal berkendara. Namun Anda juga perlu tahu jika memiliki motor, maka Anda pun wajib untuk merawat motor tersebut sehingga motor bisa digunakan secara prima. Kondisi kesehatan motor sangatlah penting karena akan bisa menunjang performanya dan menghindarkan Anda dari segala masalah ketika mengendarainya. Jika membicarakan terkait perawatan motor, maka tidak akan bisa dilepaskan dari sparepart motor.


Pergantian untuk suku cadang umumnya telah dijadwalkan dari pabrikannya. Anda harus menyesuaikan dari pedoman bukunya karena apabila lalai dan menyepelekan, maka jangan salahkan motor jika sewaktu-waktu tiba-tiba mogok dan rusak. Beberapa komponen mungkin cukup diservis saja, namun ada juga beberapa komponen lainnya yang sifatnya harus diganti secara berkala. Berikut ini beberapa komponen motor yang butuh penggantian secara berkala:

1. Oli mesin

Oli berfungsi agar bagian mesin terlumasi dan bagian dalam mesinnya bisa bekerja dengan baik serta terhindar dari segala bentuk goresan. Oli pun berfungsi untuk mendinginkan mesin. Beban kerja cukup berat yang dimiliki oli ini menjadikannya harus diganti secara berkala bahkan ketika 1.000 km pertama pemakaian.

2. Busi

Alat yang satu ini bermanfaat untuk bisa memantik api sehingga pembakaran di dalam mesinnya berjalan baik. Sparepart motor ini juga bisa dengan mudah didapatkan baik di bengkel-bengkel hingga toko online. Untuk lama penggantian busi ini sendiri umumnya dilakukan di jarak 20.000 km hingga 50.000 km. Apabila businya sudah kotor, maka sebaiknya langsung diganti, bukan hanya dibersihkan.

3. Aki

Mungkin sebagian besar dari Anda sudah tahu apa peran dari aki ini. Ya, aki ada diperuntukkan agar pasokan listrik ke mesin motor bisa berjalan. Umumnya pemakaian aki sendiri adalah 2 sampai 3 tahun sehingga setelah itu harus diganti. Namun jika penggunaan motor Anda juga terasa lebih berat, maka sebaiknya diganti lebih awal lagi.

4. Lampu motor

Selanjutnya adalah bagian lampu kendaraan dimana juga harus sering untuk diganti. Usia pakai untuk lampu kendaraan umumnya adalah 1,5 tahun, namun jika kurang dari itu dan lampu sering mati, maka ada baiknya Anda segera menggantinya mengingat betapa penting fungsi dari lampu motor ini.

5. Kanvas rem serta kaki kendaraan

Berlanjut ke bagian kanvas pada rem serta kaki kendaraan yang tidak boleh dipandang secara remeh. Fungsi utamanya adalah untuk mengerem sehingga sangat berhubungan dengan keamanan Anda di jalan. Lakukan pemeriksaan secara rutin di kedua bagian ini dan jangan menunggu kanvas dan kaki-kaki rusak untuk penggantian karena bisa membahayakan.

6. Kanvas kopling

Perannya adalah membantu untuk mentransfer tenaga mesin ke roda. Kanvas kopling ini sangat cepat habis lantaran dari kondisi jalanannya sehingga jika Anda kerap berkendara di jalanan yang tidak halus, maka penggantiannya juga harus lebih rutin. Umumnya penggantian adalah di angka 10.000 hingga 50.000 km sesuai pemakaian.

7. Filter

Berbagai macam filter di kendaraan biasanya masa pakainya rendah. Fungsi filter ini adalah untuk bisa menjaga agar kualitas dari bahan yang dipakai kendaraan sesuai standarnya. Filter pun bukan hanya satu karena ada filter oli, filter udara, filter pendingin kabin serta filter untuk bahan bakar.

Itulah beberapa sparepart motor yang harus diberi perhatian lebih dan diganti berkala. Pastikan untuk menservicenya di bengkel yang terpercaya sehingga Anda bisa merasa puas dan performa motor pun terjaga.

0 comments:

Ikutan Komentar

Komen Anda akan dimoderasi. Komentar yang dimunculkan hanya author perempuan saja.

Terimakasih sudah berkunjung ^_^