Sebagai ibu rumah tangga, kesibukan di dapur tentu akan sangat terbantu dengan adanya
kulkas atau lemari es. Sebab ada beragam hal yang dapat Anda lakukan dengan lemari es ini, tak hanya sekedar menyimpan bahan makanan yang mudah basi tapi juga bisa untuk membuat es krim dan mendinginkan makanan yang lebih enak dikonsumsi atau disajikan dingin seperti minuman ringan, pudding hingga buah-buahan. Namun tanpa disadari, kesalahan-kesalahan dalam penyimpanan membuat lemari es menjadi cepat rusak atau tidak awet. Oleh karena itu, lakukan cara perawatannya yang benar seperti di bawah ini agar lemari es tetap awet:
1. Hindarkan Menjejali Makanan atau Bahan Makanan ke dalam Lemari Es dengan Brutal
Seperti yang Anda ketahui, lemari es juga memiliki kapasitasnya masing-masing. Jika lemari es kelebihan muatan, tentu akan sangat mempengaruhi kemampuan untuk dapat mendinginkan makanan dan akhirnya justru membuat beberapa bahan makanan seperti susu, daging, atau buah dan sayur jadi cepat rusak. Atur penyimpanan bahan makanan dalam lemari es sedemikian rupa sesuai dengan rak nya masing-masing. Untuk bahan makanan dalam kemasan kaleng yang belum dibuka, bisa tidak disimpan dalam lemari es dulu. Pastikan juga tetap ada sirkulasi udara di dalam lemari es.
2. Hindari Memasukkan Makanan dalam Keadaan Panas
Ada mitos bahwa memasukkan air panas dalam freezer akan membuatnya lebih cepat dingin atau mengeras, padahal faktanya tidak demikian. Justru dengan memasukkan makanan atau minuman yang panas dalam lemari es, membuat beban listrik lemari es jadi bertambah besar sehingga memperlambat proses pendinginan, uap air yang terkandung pada makanan atau minuman tersebut justru akan menyebabkan terjadinya frost di evaporator atau mengkontaminasi makanan yang lainnya.
3. Masuk Lebih Dahulu, Keluar Lebih Dahulu.
Makanan atau minuman apa saja memiliki batas ketahanan atau kadaluarsa. Dengan adanya cara ini, menghindari kerusakan makanan atau terbuang sia-sia. Selain itu, makanan-makanan tertentu ketika sudah memasuki masa kadaluarsa dapat mencemari makanan yang lain. Seperti daging misalnya, sebisa mungkin jangan disimpan di kulkas lebih dari 3 minggu, selain dagingnya menjadi tidak sehat, pertumbuhan bakteri dalam lemari es juga akan meningkat dan membuat makanan lain jadi tercemar.
4. Hindari Buka Tutup Terlalu Sering
Sering di antara kita yang tidak memikirkan terlebih dahulu apa saja yang akan diolah atau dikonsumsi sehingga seringkali membuat kita jadi buka-tutup lemari es terlalu sering. Atau membiarkan lemari es terbuka terlalu lama yang justru akan membuat lemari es bekerja lebih keras untuk mendinginkan kembali karena hawa dingin di dalamnya keluar semua. Selain itu, membuka-tutup lemari es sering-sering membuat listrik jadi boros.
5. Jauhkan Lemari Es dari Dinding dan Sumber Panas
Cara lain agar lemari es tetap awet adalah dengan meletakkannya di tempat yang benar, sebisa mungkin hindarkan lemari es dari sumber panas seperti kompor, microwave dan sinar matahari langsung. Atur peletakan lemari es minimal 15 cm dari dinding agar hawa panas dari lemari es tidak memantul ke lemari es.
6. Bersihkan dengan Benar Secara Berkala
Seperti halnya perabot rumah tangga lainnya, kulkas juga tak boleh luput dari perhatian kita. Bersihkan dengan cara mematikan suhu dan mencabut steker nya lalu biarkan sampai bunga atau kerak es dalam freezer mencair dengan sendirinya. Hindari mencongkel dengan benda-benda tajam, lebih baik dibiarkan meleleh atau siram dengan air hangat. Bersihkan juga rak lemari es dengan lap yang bersih.
0 comments:
Ikutan Komentar
Komen Anda akan dimoderasi. Komentar yang dimunculkan hanya author perempuan saja.
Terimakasih sudah berkunjung ^_^