Oct 26, 2016
Tutup Saja
Setiap ilmu ada prioritasnya masing-masing dan menurut saya bahasa Arab punya prioritas yang lebih dari yang lain. Terkadang lucu, saya merasa bersalah ketika saya belajar bahasa Inggris sedangkan saya belum bisa bahasa Arab. Jadi saya ingin belajar bahasa Arab dulu, biarlah yang lain belajar bahasa Inggris, meski kadang saya kepengen kursus lagi. Saya gak ingin memaksa diri untuk mempelajari kedua-duanya. Karena itu membuat saya jadi susah fokus. Toh saya sudah punya basic English, biar dulu lah jadi basic, pelan-pelan di-upgrade.
Tahun depan saya berniat untuk ikut kursus bahasa Arab (karena sudah ketinggalan jauh), jadi dari sekarang saya ingin belajar dulu. Sehingga saat kursus nanti saya gak blank banget. Apalagi kursusnya itu bayar, jadi benar-benar harus dipersiapkan dari sekarang dasar-dasar bahasa Arab saya.
Hidup memang harus memilih dan tiap pilihan ada resiko dan tantangan masing-masing. Tutup saja mata kamu dari hal itu. Jangan tergiur. Mantapkan hati dan pikiran untuk perubahan yang lebih baik.
Posted by
Enny Law
Labels:
Daily Notes
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Ikutan Komentar
Komen Anda akan dimoderasi. Komentar yang dimunculkan hanya author perempuan saja.
Terimakasih sudah berkunjung ^_^