Jan 27, 2016

Nesia Community Salurkan Ambulans Gratis

Berbagi kebaikan kepada orang lain merupakan hal yang sangat mulia. Begitu juga yang dilakukan oleh komunitas Nasional Ekonomi Sosial Indonesia (NESIA) yang telah banyak melakukan kegiatan sosial untuk masyarakat Indonesia. Seperti halnya yang dilakukan oleh Komunitas Nesia di Provinsi Bengkulu yang telah menghibahkan 1 unit mobil ambulans kepada Palang Merah Indonesia (PMI) Bengkulu. Mobil ambulans tersebut memang dikhususkan kepada semua masyarakat Bengkulu dan sekitarnya yang membutuhkan. Nantinya masyarakat dapat dengan mudah menggunakan mobil ambulans tersebut dengan meminta ke PMI Bengkulu tanpa dipungut biaya sama sekali alias gratis. Tentu saja hal ini sangat dibutuhkan oleh kalangan masyarakat kurang mampu yang ingin menggunakan mobil ambulans tersebut.


Program utama dari Komunitas Nesia ini adalah kegiatan sosial untuk masyarakat. Ada banyak kegiatan sosial yang sudah dilakukan oleh Komunitas Nesia tersebut seperti bakti sosial dengan menyalurkan sembako kepada masyarakat menengah ke bawah. Selain itu, komunitas ini juga menyelenggarakan donor darah yang dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berbagai darah mereka kepada yang membutuhkan. Kegiatan sosial yang dilakukan oleh Nesia Community ini telah terbagi menjadi beberapa bidang seperti bidang pendidikan, sosial, ekonomi, dan keterampilan yang memang menjadi fokus dari Nesia.

Komunitas Nesia ini telah memiliki banyak anggota yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia seperti Bengkulu, Medan, Jakarta, Banten, Tangerang, Surabaya, Bandung, Pontianak, Batam, dan masih banyak lagi. Saat ini jumlah anggota dari komunitas Nesia ini sekitar 550.000 orang dan akan terus bertambah. Untuk jumlah anggota yang ada di Bengkulu ini mencapai sekitar 20 ribu orang yang akan terus bergerak untuk memberantas kemiskinan yang ada di Indonesia. Selain menyerahkan ambulans, komunitas Nesia ini rencananya juga akan membagikan beasiswa kepada para pelajar yang berprestasi dan membutuhkan. Tujuannya supaya para pelajar yang berprestasi tersebut terus bersemangat untuk meraih prestasi gemilang. Rencananya Komunitas Nesia ini akan memberikan sekitar beasiswa kepada 1000 siswa dengan menggandeng instansi pemerintahan di Provinsi Bengkulu mulai bulan depan.

0 comments:

Ikutan Komentar

Komen Anda akan dimoderasi. Komentar yang dimunculkan hanya author perempuan saja.

Terimakasih sudah berkunjung ^_^